Analisis Prescribing Error di Beberapa Apotek Wilayah Samarinda Ulu

Authors

DOI:

https://doi.org/10.25026/mpc.v6i1.261

Keywords:

apotek, Medication error, prescribing error, resep, retrospektif

Abstract

Medication error (kesalahan pengobatan) merupakan kejadian yang tidak hanya merugikan pasien, tetapi juga dapat membahayakan keselamatan pasien yang dilakukan oleh petugas kesehatan, khususnya dalam hal pengobatan pasien. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui adanya kejadian prescribing error, mengetahui profil prescribing error, dan mengetahui persentase kejadian prescribing error dibeberapa Apotek wilayah Samarinda Ulu. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif semikuantitatif dengan pengambilan data secara retrospektif yang didasarkan pada data resep obat pasien di beberapa Apotek wilayah Samarinda Ulu periode bulan Januari-Juni 2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa medication error berupa prescribing error pada kajian administratif  yaitu tidak ada nama pasien sebesar 0,39%,  tidak ada usia pasien sebesar 16,77%, tidak ada jenis kelamin pasien sebesar  56,46%, tidak ada berat badan pasien sebesar 94,42%, tidak ada nama dokter  sebesar 10,99%, tidak ada SIP dokter sebesar 15,23%, tidak ada alamat dokter sebesar 22,74%, tidak ada alamat pasien sebesar 52,03%, tidak ada nomor telepon dokter sebesar 52,61%, tidak ada paraf dokter sebesar 90,75% dan tidak ada tanggal penulisan resep sebesar 0,58%. Pada bagian farmasetik meliputi tidak ada  bentuk sediaan sebesar 61,47%, tidak ada kekuatan sediaan sebesar 72,26%. Pada bagian klinis meliputi tidak ada aturan pakai sebesar 4,82%, tidak tepat dosis sediaan sebesar 12,71%, ada duplikasi obat sebesar 3,08% dan ada interaksi obat sebesar 17,73% (interaksi minor 5,39%; interaksi moderat 9,45% dan interaksi mayor 2,89%). Berdasarkan penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa medication error berupa prescribing error di beberapa Apotek wilayah Samarinda Ulu periode bulan Januari-Juni 2017 masih terjadi

References

[1]. Timbongol Chintia, Widya Astuti Lolo dan Sri Sudewi. 2016. Identifikasi Kesalahan Pengobatan (medication error) Pada Tahap Peresepan (Prescribing) di Poli Interna RSUD Bitung. Jurnal Ilmiah Farmasi Vol. 5 No. 3.

[2]. Cohen, Michael R. 1991. Medication Errors. American Pharmacist Acociation. Washington DC.

[3]. Bayang Andi Thenry, Syahrir Pasinringi dan Sangkala. 2013. Faktor Penyebab Medication Error Di RSUD Anwar Makkatutu Kabupaten Bantaeng. Universitas Hasanudin: Makassar.

[4]. Sevilla, Consuelo G. 2007. Research Methods Rex. Printing Company. Quezon City.

[5]. Bilqis, Siti Ulfah. 2015. Kajian Admistrasi, Farmasetika dan Klinik Resep Pasien Rawat Jalan di Rumkital DR. Mintohardjo Pada Bulan Januari. UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta.

[6]. Maiz Nu’man, Nurmainah dan Eka Kartika Untari. 2014. Analisis Medication Error Fase Prescribing Pada Resep Pasien Anak Rawat Jalan Di Instalasi Farmasi RSUD Sambas. Jurnal Penelitian Farmasi.

[7]. Susanti, Ika. 2013. Identifikasi Medication Error Pada Fase Prescribing, Transcribing dan Dispensing Di Depo Farmasi Rawat Inap Penyakit Dalam Gedung Teratai, Instalasi Farmasi RSUP Fatmawati Periode 2013. UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta.

[8]. Syamsuni. 2006. Farmasetika Dasar Dan Hitungan Farmasi. Jakarta: Buku Kedokteran EGC.

[9]. Dewi, Cristina Ayu Kurnia, Umi Athiyah, Muffarihah dan Yunita Nita. 2014. Drug Therapy Problems Pada Pasien Yang Menerima Resep Polifarmasi (Studi Di Apotek Farmasi Airlangga Surabaya). Jurnal Farmasi Komunitas Vol.1 No. 1

[10]. Oktafiani, Zakiyah, Lutfan Lazuardi dan Hari Kusnanto. 2012. Analisa Pola Peresepan Berdasarkan Peresepan Elektronik Di PUSKESMAS Gunung Kidul. Jurnal Manajemen dan Pelayanan Farmasi (JMPF) Vol. 3 No. 4

[11]. Fauziah, Nurul, Islamudin Ahmad dan Arsyik Ibrahim. 2014. Karakteristik dan Analisis Drug Related Problems Pasien Penderita Tuberkolosis Di Puskesmas Temindung Samarinda Kalimantan Timur. J. Trop. Pharm. Chem. Vol. 2 No. 5

[12]. Tatro, Editor. 2009. Drug Interaction Fact Fifth Edition. United States of America: Wolters Kluwer Company.

Downloads

Published

2017-11-08

How to Cite

Anani, R., Febrina, L., & Fadraersada, J. (2017). Analisis Prescribing Error di Beberapa Apotek Wilayah Samarinda Ulu. Proceeding of Mulawarman Pharmaceuticals Conferences, 6(1), 72–77. https://doi.org/10.25026/mpc.v6i1.261

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 7 > >>